Mar 10, 2014

Melalui Semesta

Selamat siang semesta
Izinkan aku untuk membuat jari-jari ini bebas menari
Bebas seperti burung yang berterbangan di langit
bebas seperti burung yang selalu bernyanyi

Semesta, bolehkah aku mengirimkan sebuah pesan ?
Pesan untuk mereka yang aku sayangi
Pesan untuk mereka yang melahirkanku
Pesan untuk mereka yang membesarkan aku

Semesta, perkenankan hatiku ini untuk berkata
Berkata sebuah kata tanpa makna
Sebuah kata yang tidak memiliki arti untuk mereka
Sebuah kata yang mewakili perasaan ini

Semesta, salamku yang pertama aku tujukan untuk seseorang
Seseorang yang membesarkan aku dengan caranya
Seseorang yang membesarkan aku dengan keras namun penuh kasih sayang
Seseorang yang mengajarkan aku untuk menjadi nahkoda masa depan
Semesta, sampaikan salamku untuk AYAH

Semesta, salamku yang kedua aku tujukan untuk seseorang
Seseorang yang merawat aku dengan caranya
Seseorang yang merawat aku dengan kelembutannya yang penuh kasih sayang
Seseorang yang sering aku sebut MAMAH

Semesta, bolehkah juga aku untuk berkeluh kesah kepada mereka ?
Menceritakan tentang kegetiran hidup yang aku alami kini ?
Menceritakan tentang beratnya beban di pundakku ini ?
Menceritakan tentang semua mimpi-mimpi ku kepada mereka ?

keluh kesah ini kukirim melalui hembusan angin
yang selalu terucap melalui doaku.
yang selalu tertulis melalui jari-jariku
yang selalu pergi dengan langkah kakiku

Semesta, apabila aku diizinkan untuk memilih, Janganlah beri pilihan itu
Karena aku ingin mereka melihat aku
Aku yang berhasil dengan cara mereka dahulu
Aku yang berhasil dengan keringat mereka, doa mereka, dan segalanya tentang mereka

Semesta, sampaikan juga kepada mereka melalui burung-burung yang bernyanyi
Aku disini selalu mengirimkan doa untuk mereka
Agar mereka selalu ingat dengan aku nan jauh disana
Agar mereka juga tak lupa akan segalanya

Semesta, sampaikan salam cintaku untuk mereka.
Sampaikan keluh kesahku pula pada mereka
Walaupun lisan ini tidak mampu berkata semuanya
Walaupun mimpi ini harus rela hilang begitu saja
Tapi, sampaikan lah pada mereka....

0 comment: